Tahu Tek dan Tahu Campur Jajanan Khas Surabaya

Bila mengunjungi Surabaya tidak lengkap jika Anda tidak menyempatkan diri memanjakan lidah Anda dengan makanan khas Surabaya seperti tahu campur, tahu tek, rujak cingur, sate kelopo, dan masih banyak kulinari khas yang salah satunya bisa saja menjadi favorit Anda.

Salah satu makanan favorit saya adalah Tahu Tek, merupakan campuran tahu,telor, kentang, dibalur dengan racikan bumbu petis ulek yang khas. Beberapa pedagang memberikan campuran beberapa sayuran sebagai pelengkap, biasanya tauge.

Selama ini penikmat kuliner lebih mengenal tahu tek Pak Ali yang kental aroma petis (jujur saya kurang begitu menikmati petis yang tajam). Anda yang punya selera mirip dengan saya bisa mencari alternatif yang rasanya lebih light / ringan namun dengan bumbu yang tidak pelit kuantitas. Tetap memberikan sentuhan khas tahu tek namun dengan bumbu yang lebih user friendly tentunya.

Kemarin saya mendapatkan satu tempat yang mungkin baru Anda dengar, Tahu Tek Villa Kalijudan yang berlokasi di perumahan Villa Kalijudan. Tahu Tek dengan campuran lengkap ketupat, mentimun, tahu, dan tentunya sebungkus krupuk, dengan baluran bumbu petis yang ringan menggigit membuat saya sangat menikmati apalagi ada yang menemani :) . Rute yang bisa Anda ambil bisa dari daerah Dharmahusada, dari Pacar Kembang. Yang pasti bila Anda bisa mencapai Villa Kalijudan maka warung yang anda incar sangat mudah ditemui karena cuma satu-satunya di perumahan tersebut.

Tidak jauh dari lokasi tersebut, Anda bisa menggulirkan roda tunggangan Anda menuju jalan Kalasan untuk icip-icip Tahu Campur Hj. Mahfud biasanya lebih dikenal dengan nama Tahu Campur Kalasan. Taste-nya sangat pas dengan isian lengkap. Dan yang pasti kedua jajanan tadi tidak merusak dompet. Harga wajar rasa mantap.

Well, penikmat Tahu Tek dan Tahu Campur .. Happy Hunting.


Comments

Popular Posts